7 Model Jendela Kantor yang Menunjang Produktivitas Kerja

Peningkatan produktivitas kerja perlu ditunjang desain interior ruangan yang tepat. Jika Anda berencana membuat kantor baru, berikut ini beberapa model jendela minimalis yang bisa ditiru untuk mendukung peningkatan produktivitas kerja karyawan.

Jendela Kantor Lebar dengan Tirai Gulung

Jendela kantor dibuat simpel dengan ukuran besar untuk memudahkan cahaya matahari masuk ke dalam ruangan. Jendela ini tipe fixed window yang tertutup tanpa bukaan. Tipe jendela ini cocok dipakai untuk ruangan kantor berpendingin udara. Untuk menghalangi sinar matahari berlebih, Anda bisa memasang tirai gulung pada jendela. Model jendela ini banyak dipakai pada gedung perkantoran.

Jendela Casement

Jendela ini disebut juga sebagai jendela jungkit, swing, atau ayun. Bentuknya yang sederhana menjadikannya sebagai model jendela minimalis yang cocok untuk kantor. Jendela ini ada yang tipe swing dengan bukaan ke samping atau jendela jungkit yang didorong untuk membukanya. Biasanya, material pembuatnya dari bahan alumunium, karena ringan, awet, dan antikarat.
Jendela jenis ini sering dipakai untuk kantor yang terletak di lantai dasar. Dengan adanya bukaan jendela memudahkan udara dan angin masuk ke dalam ruangan.

Jendela Kantor dengan Teralis

Untuk memaksimalkan keamanan kantor, Anda bisa memilih jendela berteralis. Untuk pemilihan modelnya, Anda bisa memilih yang simpel. Model jendela teralis ini biasanya dipakai untuk jendela yang bisa dibuka.

Jendela Bukaan Tengah

Jika kantor Anda berada di daerah yang cukup sejuk, memilih jendela kantor dengan model bukaan tengah bisa menjadi ide menarik. Jendela yang sering disebut sebagai jendela pivot ini memiliki engsel pada bagian tengah bawah dan atas. Engsel yang digunakan berbentuk poros putar. Untuk membukanya, cukup dengan mendorong jendela tersebut.
Keuntungan menggunakan jendela pivot adalah tidak perlu menggunakan kusen sehingga lebih hemat biaya. Penggunaannya untuk kantor menarik dicoba, sebab, memudahkan udara dan cahaya matahari masuk secara maksimal.

J
endela Sudut

Untuk memaksimalkan pencahayaaan dalam ruangan, Anda bisa membuat desain jendela sudut pada kantor. Dengan jendela ini, cahaya alami yang masuk ke dalam ruangan bisa lebih terang. Jendela jenis ini sering dipakai pada kantor dengan konsep hemat energi.
Untuk jenis jendela sudut ini, Anda dapat menggunakan kusen atau tanpa kusen. Yang terpenting adalah menyesuaikannya dengan desain kantor sehingga hasilnya serasi dan nyaman dilihat.

Jendela dengan Bingkai Kayu

Untuk menambah kesempurnaan ruangan kantor bergaya minimalis, Anda dapat memilih jendela yang menggunakan bingkai kayu. Jendela ini berbentuk bujur sangkar dengan bingkai vertikal dan horizontal pada bagian tengah sehingga memberikan kesan yang manis. Untuk bahan bingkai kayu, Anda bisa memilih menggunakan kayu jati maupun nonjati.

Jendela Alumunium Geser

Tipe jendela geser (sliding) menarik untuk digunakan pada kantor Anda. Biasanya jendela ini terbuat dari alumunium yang ringan dan mudah perawatannya. Cocok untuk mengesankan desain interior kantor yang bergaya minimalis.
Demikianlah tujuh model jendela minimalis yang bisa Anda coba terapkan pada kantor Anda. Anda bisa menyesuaikan dengan kondisi lingkungan sekitar sehingga ruangan terasa nyaman. Selamat mencoba.
thumbnail
Judul: 7 Model Jendela Kantor yang Menunjang Produktivitas Kerja
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Tips :

0 comments:

Posting Komentar

 
Copyright © 2015. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Vertical Design ID